Bahasa Inggris Bisnis, Mata Kuliah Khusus Bagi Pengusaha!

May 24, 2022

Kita hidup di era globalisasi yang semakin berkembang dan penggunaan bahasa Inggris yang juga semakin penting setiap harinya. Tidak hanya digunakan untuk jalan-jalan, update status di sosial media, bahasa Inggris merupakan bahasa yang juga digunakan dalam kebutuhan karir, bisnis dan pekerjaan. Bayangkan saja, kamu tidak memiliki kemampuan dasar bahasa Inggris di jenjang karir masa depan, pastinya kamu akan mengalami banyak kesulitan. 

Nah, untuk mengatasi hal tersebut terdapat satu jurusan bagi kamu yang ingin memperdalam pembelajaran bahasa Inggris dari segi bisnis yaitu Bahasa Inggris Bisnis. Mata kuliah ini berbeda dengan mata kuliah bahasa inggris pada umumnya. Jurusan ini akan mengajarkan kamu berkomunikasi dengan bahasa Inggris di segi bisnis, nasional dan internasional. Sebelum masuk ke pembahasan apa itu mata kuliah bahasa inggris bisnis, ketahui terlebih dahulu manfaat bahasa inggris di dunia kerja. 

Manfaat Bahasa Inggris di Dunia Kerja

Banyak sekali manfaat yang bisa kamu nikmati jika kamu mampu berbahasa inggris, apalagi nanti pada saat kamu memasuki dunia kerja. 

Memperluas prospek karier

Banyak sekali perusahaan yang kini mencari potensi kandidat yang mampu berbahasa inggris. Bahkan, tidak menutup kemungkinan jika kamu fasih dalam berbahasa inggris kamu bisa mendapatkan jabatan yang tinggi atau diterima di perusahaan multinasional. 

Mudah mendapatkan informasi

Informasi di internet dan sosial media sudah menggunakan bahasa inggris. Di industri kerja, saat ini sudah hampir 50% halaman yang menggunakan bahasa Inggris. Bayangkan saja kamu tidak bisa berbahasa Inggris maka kamu akan kesulitan mendapatkan informasi mengenai perkembangan industri, kesempatan kerja dan kebutuhan karir lainnya. 

Memperluas Koneksi 

Salah satu alasan menguasai bahasa inggris di dunia kerja adalah memperluas koneksi. Kamu bisa mendapatkan koneksi internasional, tidak hanya terpaku di koneksi lokal saja. 

Mampu bersaing di dunia kerja

Jika kamu sudah menguasai bahasa inggris, kamu dapat bersaing dengan orang lain dengan baik. Contohnya saja, jika kamu fasih berbahasa inggris dan menggunakan bahasa inggris saat proses interview maka HRD akan semakin tertarik dan menjadikan kamu salah satu potensi kandidat terbaik. 

Membuka peluang bisnis lebih luas

Saat ingin menjalin kerjasama, komunikasi merupakan hal utama yang menjadi faktor keberhasilan kerjasama atau saat ingin membuka peluang bisnis. Apalagi jika kamu fasih berbahasa inggris, kamu dapat melakukan komunikasi dengan potensi bisnis di luar negeri maupun dalam negeri. Dengan begitu, peluang bisnis kamu akan menjadi lebih luas. 

Apa itu Mata Kuliah Bahasa Inggris Bisnis? 

Mata kuliah ini memiliki perbedaan dari mata kuliah bahasa inggris bisnis pada umumnya, yaitu merupakan mata kuliah yang memiliki target utama untuk membantu kompetensi di bidang bahasa Inggris di segi komunikasi bisnis dan komunikasi professional. 

Mata kuliah ini mencakup bagaimana caranya kamu dapat memahami bacaan, identifikasi dan memahami kata, frasa, dan kalimat di dalam percakapan serta membiasakan diri dalam menggunakan bahasa inggris di hal-hal yang berhubungan dengan bisnis. Setelah lulus, diharapkan mahasiswa dapat memiliki skill yang memadai, terutama di segi bisnis internasional. 

Prospek Kerja Bahasa Inggris Bisnis

Setelah lulus, mahasiswa dari Mata Kuliah Bahasa Inggris Bisnis dapat melamar pekerjaan di perusahaan multinasional, hingga perusahaan e-commerce dan teknologi yang mewajibkan komunikasi dengan bahasa Inggris. Tidak hanya dapat dilihat lebih professional, namun dengan komunikasi bahasa Inggris dapat memperluas peluang kerja serta koneksi yang didapatkan. 

Bahasa Inggris Bisnis wajib kamu kembangkan jika ingin berkembang di dunia kerja nantinya. Nah, bagi kamu yang ingin mempelajari lebih dalam mengenai Bahasa Inggris Bisnis kamu dapat mendaftarkan diri di Wall Street English! 

Kursus bahasa Inggris terbaik ini menyediakan program Professional Skills yang akan melatih kamu berbahasa Inggris Bisnis. Keuntungan yang bisa kamu nikmati yaitu komunitas yang suportif, case study berkualitas, menguasai personal branding dengan baik, hingga English Trainer yang professional. Yuk, segera daftarkan diri kamu di Wall Street English untuk mendapatkan skill professional! 

More News

Nov 19, 2024
Blog, Skill

Strategi Efektif Meningkatkan Kemampuan Berbicara dalam Bahasa Inggris untuk Karir yang Lebih Baik

Nov 19, 2024
Blog, English Tips

Trik Cerdas Menghafal Kosakata Bahasa Inggris dengan Cepat dan Mudah

Aug 7, 2023
Lifestyle

7 Tips Meningkatkan Profesionalisme Kerja

Aug 4, 2023
Lifestyle

Tips Public Speaking dalam Bahasa Inggris dengan Percaya Diri

Jul 31, 2023
Lifestyle

7 Alasan Mengapa Kamu Perlu Ikut Workshop Public Speaking

Jul 27, 2023
Lifestyle

Merayakan Pengembangan Diri Melalui Bahasa Inggris di National Conference Kami

HUBUNGI KAMI MELALUI WHATSAPP