Belajar Bahasa Inggris Langsung bersama Native Speaker!

Nov 10, 2022

Ketika kamu sedang belajar bahasa Inggris di institusi pendidikan di Indonesia, terkadang masih menggunakan guru lokal. Namun, berbeda dengan Wall Street English yang dimana kamu akan langsung diajarkan oleh Native Speaker. Native Speaker adalah seorang pelatih bahasa yang didatangkan langsung dari negaranya untuk langsung mengajarkan bahasa lokal negara tersebut. Tidak terkecuali Wall Street English yang hampir semua pengajarnya adalah Native Speaker.

Lantas, mengapa Wall Street English menggunakan Native Speaker untuk membantu para member belajar bahasa Inggris? Apa keuntungan dari belajar Native Speaker dengan guru lokal? Yuk, kita bahas bersama-sama.

Manfaat Belajar Bahasa Inggris dengan Native Speaker

Wajib Berkomunikasi dengan Bahasa Inggris

Berbeda dengan guru lokal, namun pada saat belajar bersama dengan Native Speaker kita diwajibkan berkomunikasi dengan menggunakan bahasa Inggris. Namun, kamu tidak perlu khawatir jika memiliki banyak kesalahan di awal. Dari kesalahan-kesalahan ini, kamu akan dipacu untuk belajar bahasa Inggris dengan lebih giat lagi. Gunakan terus bahasa Inggris dalam berkomunikasi dengan Native Speaker dan jika kamu terus melakukannya maka kemampuan berbahasa Inggris kamu akan lebih meningkat. 

 

Sebelum lanjut baca artikel ini, 

Yuk Test Seberapa Jago English Kamu Sekarang!

 

 

 

 

Belajar Pronunciation dari Native Speaker

Di setiap bahasa, terdapat cara pengucapan atau pronunciation tidak terkecuali bahasa Inggris. Ketika kamu sedang belajar Bahasa Inggris bersama dengan Native Speaker kamu dapat meniru dan belajar cara pengucapannya dengan benar. Selain cara pengucapan, kamu juga dapat belajar penggunaan aksen bahasa Inggris yang baik. 

Aksen bahasa Inggris memiliki 2 perbedaan yang cukup signifikan. Aksen US (Amerika) dan Aksen UK (Australia, New Zealand, Inggris) kamu bisa menemukan perbedaannya seperti intonasi, nada bicara yang berbeda, hingga beberapa kosakata yang juga berbeda. 

Mempelajari Budaya Asing

Selain mempelajari bahasa, kamu juga akan mempelajari budaya asing. Mulai dari cara berbicara dengan warga negara asal dari si Native Speaker, budaya yang wajib dilakukan jika berada di negara si Native Speaker, tutur kata, bahasa, sopan santun, dan budaya lainnya yang dapat kamu pelajari. 

Kosakata Semakin Bertambah

Berbeda dengan belajar bahasa Inggris lewat buku, dengan bantuan Native Speaker kamu dapat mempelajari berbagai kosakata baru yang justru akan memperluas pengetahuan kamu terhadap bahasa Inggris. Tidak perlu khawatir karena kamu akan terus dibimbing oleh Native Speaker yang akan membantu memperbaiki setiap kesalahan kosakata. 

Lebih Percaya Diri

Tidak perlu dipungkiri, ketika kita belajar bahasa apapun apalagi ketika berbicara dengan menggunakan bahasa asing maka kita akan merasa gugup dan mengakibatkan komunikasi yang sulit dilakukan serta menimbulkan banyak sekali kesalahan dalam bertutur kata. Dengan adanya bantuan Native Speaker, kamu akan lebih percaya diri untuk berbicara dengan menggunakan bahasa asing, contohnya bahasa Inggris. 

Itulah beberapa keuntungan yang bisa kamu dapatkan ketika kamu belajar bahasa Inggris bersama dengan Native Speaker di Wall Street English. Yuk, segera daftar di Wall Street English dan belajar bahasa Inggris bersama dengan Native Speaker agar bahasa Inggris kamu semakin meningkat setiap harinya!

Share this post :

More News

May 23, 2025
Blog, Other

Bahasa Inggris di Masa Depan: Investasi Kompetensi Global Anda

May 23, 2025
Blog, Other

Dampak Positif Bahasa Inggris dalam Kehidupan Pribadi dan Profesional

May 23, 2025
Blog, Other

Buka Peluang Baru Lewat Skill Bahasa Inggris: Investasi Diri di Era Global

May 23, 2025
Blog, Other

Belajar Bahasa Inggris Online vs Offline: Mana yang Lebih Efektif untuk Kamu?

May 23, 2025
Blog, Other

Belajar Bahasa Inggris dari Nol: Kursus Online Khusus Pemula

May 22, 2025
Blog, English Tips

10 Cara Efektif Belajar Bahasa Inggris yang Terbukti Berhasil

Contact Us