Bersepeda Saat Pandemi: Apa Saja Manfaatnya dan Aturannya

Jun 18, 2020

Semenjak masa pandemi ini, bersepeda menjadi opsi olahraga yang ramai diminati. Mengutip dari media Bisnis.com, ada peningkatan sejumlah 10 kali lipat untuk penggunaan sepeda selama masa PSBB transisi. Data peningkatan pengguna sepeda ini diberikan oleh The Institute for Transportation and Development Policy.

Wah, berarti bersepeda memang sedang ramai ya. Apa saja sih  manfaat dari bersepeda? Kemudian aturan apa yang harus ditaati untuk menghindari penyebaran virus saat bersepeda? Simak artikel ini ya!

Baca Juga:  Tips Lancar Berbahasa Inggris Tanpa Rasa Minder

Menurunkan Tingkat Stress

Tidak heran jika di masa pandemi ini tingkat stress juga meningkat. Hal ini dikarenakan kita harus berdiam di rumah sampai berbulan-bulan untuk menghentikan penyebaran virus. Nah, bersepeda akhirnya menjadi olahraga yang cocok karena tidak perlu dilakukan di dalam gym dan bisa dilakukan sendiri.

Saat kamu bersepeda, tubuh mengeluarkan endorfin, hormon yang membuat kamu merasa nyaman dan positif. Hormon ini akan membantu kamu melupakan rasa kalut atau stres saat diam #DiRumahAja. Bersepeda pun sangat menyegarkan pikiran karena kamu dapat menghirup udara segar dan pemandangan luar rumah.

Menjaga Berat Badan

Siapa yang nyemil terus selama di rumah aja? Pastinya berat badan naik turun nggak karuan ya. Maka dari itu olahraga harus menjadi kebiasaan rutin saat menghadapi pandemi ini. Bersepeda pun bisa jadi opsi untuk menjaga berat badan. Karena ketika tubuh dan otot aktif maka metabolisme tubuh kamu juga akan meningkat. Ketika metabolisme kamu bagus maka pembakaran kalori juga akan menjadi baik.

Namun, jika ingin menjaga berat badan, seimbangkan juga kegiatan bersepeda kamu dengan pola makan yang baik. Jangan sampai setelah bersepeda kamu langsung makan dengan porsi yang berlebih.

bersepeda

Memperbaiki Kardiovaskular

Bersepeda merupakan salah satu olahraga kardio. Jika kamu rutin melakukan olahraga kardio seperti sepedahan, kamu akan meningkatkan kinerja jantung, dan sirkulasi darah. Dengan otot jantung yang terlatih saat bersepeda proses peredaran darah dan oksigen akan semakin optimal. Hal ini akan membuat kamu terhindar dari stroke dan serangan jantung.

Aturan Bersepeda Saat Pandemi

Nah, itu dia manfaat-manfaat dari bersepeda. Namun, di masa pandemi ini bukannya berbahaya ya untuk melakukan aktivitas di luar rumah? Maka dari itu simak aturan apa saja yang harus diikuti agar kamu aman saat bersepeda.

#1 Tetap Jaga Jarak

Untuk tetap aman saat bersepeda, kamu harus tetap mempraktekkan physical distancing. Karena olahraga ini merupakan olahraga yang bisa dilakukan sendiri, ada baiknya kamu menghindari bersepeda ramai-ramai. Jika kamu sepedahan bersama teman atau bertemu sesama pengguna seperda, tetap jaga jarak ya!

Saat sedang istirahat pun jangan sampai berhenti di kerumunan orang. Tetap jaga jarak 1 meter jika sedang dalam keadaan ramai.

#2 Selalu Menggunakan Masker

Pasti kamu berpikir “duh kan sesak kalau sepedahan menggunakan masker”. Hal ini memang menjadi perbincangan di internet khususnya untuk para pelari dan pengguna sepeda. Namun, menggunakan masker sangat wajib untuk menghindari penularan virus.

Maka hal yang bisa kamu lakukan adalah mengatur kecepatan laju sepeda kamu. Jika dirasa sudah terlalu sesak, jangan turunkan masker tapi perlambat laju sepeda. Lalu jika sudah tidak kuat, istirahat sejenak lalu lanjutkan lagi sepedahannya. Intinya jangan memaksakan untuk olahraga terlalu ekstrim.

#3 Jangan Paksakan Jika Sakit

Keinginan untuk hidup lebih sehat terlebih saat pandemi ini pasti meningkat. Namun, yang perlu diingat ketika kamu merasa tidak enak badan, jangan paksakan untuk berolahraga. Apalagi virus gampang masuk ke tubuh jika metabolisme sedang berkurang.

Jadi jika kamu merasa sakit, pastikan istirahat saja dan jangan melakukan aktivitas yang melelahkan ya!

Berikut adalah manfaat dari bersepeda dan apa saja yang harus kam ikuti setiap sepedahan. Jangan lupa untuk selalu aktif walaupun masih harus di rumah saja. Salah satu cara untuk tetap aktif adalah belajar di rumah. Tingkatkan kemampuan bahasa Inggris kamu dengan Wall Street English. Kamu bisa belajar dengan program yang menyenangkan.

Baca Juga: “Do’s and Dont’s” Masker Kain dan Medis

Kamu pun bisa bergabung di kelas yang sesuai dengan level kemampuan kamu. Di Wall Street English, kamu akan dibimbing oleh native English teacher yang berpengalaman. Semua kelas pun bisa dilakukan online maupun offline. Tunggu apalagi, yuk gabung sekarang di sini!

More News

Nov 22, 2024
Blog

Bahasa Inggris dalam Dunia Kerja: Mengapa Relasi Internasional Itu Penting?

Nov 19, 2024
Blog, Skill

Strategi Efektif Meningkatkan Kemampuan Berbicara dalam Bahasa Inggris untuk Karir yang Lebih Baik

Nov 19, 2024
Blog, English Tips

Trik Cerdas Menghafal Kosakata Bahasa Inggris dengan Cepat dan Mudah

Aug 7, 2023
Lifestyle

7 Tips Meningkatkan Profesionalisme Kerja

Aug 4, 2023
Lifestyle

Tips Public Speaking dalam Bahasa Inggris dengan Percaya Diri

Jul 31, 2023
Lifestyle

7 Alasan Mengapa Kamu Perlu Ikut Workshop Public Speaking

HUBUNGI KAMI MELALUI WHATSAPP