Sebagai negara dengan kemampuan bahasa Inggris yang tergolong masih di bawah rata-rata dunia, sangat sulit untuk berkompetisi dengan orang-orang asing dari negara lain yang menggunakan bahasa Inggris sebagai pengantar. Bukan berarti selamanya orang Indonesia tidak mampu bersaing. Hanya diperlukan penguasaan berbahasa Inggris sejak dini, agar orang-orang Indonesia terbiasa berkomunikasi menggunakan bahasa Inggris.
Kebiasaan berbahasa Inggris harus dimulai sejak dini, tepatnya di masa pendidikan. Terlebih lagi bagi mahasiswa yang sedang mencari bekal untuk menempuh dunia kerja. Sudah banyak orang-orang asing yang bekerja di Indonesia, sehingga kamu harus mampu bersaing dengan mereka yang sudah pasti memiliki kemampuan berbahasa Inggris.