Preposition of Place: Pengertian, Jenis, dan Contoh Kalimatnya

Jan 12, 2021

Apa yang kamu ketahui mengenai preposisi atau preposition? Preposisi merupakan kata depan yang digunakan dalam sebuah kalimat baik Bahasa Inggris maupun Bahasa Indonesia.

Namun, bagaimana dengan preposition of place? Preposition of place merupakan kata depan yang merujuk sebuah tempat dalam kalimat.

Sederhananya, dalam Bahasa Indonesia bisa berarti “di”, “ke”, atau “dari” yang digunakan sebelum menunjuk sebuah tempat yang spesifik. Kalau dalam Bahasa Inggris, bagaimana cara penggunaannya?

Definisi Preposition of Place

Adalah kata depan Bahasa Inggris yang digunakan untuk menunjukkan tempat atau posisi.

Tempat atau posisi itu ditampilkan dalam gabungan preposition dengan objeknya (object of preposition) yang disebut prepositional phrase.

Apa tujuan dari penggunaan kata depan ini? Tujuannya adalah untuk menunjukkan posisi object of preposition terhadap subject atau object kalimat.

Adapun object of preposition dapat berupa noun (kata benda), noun phrase (frasa kata benda), atau pronoun (kata ganti).

Dalam penggunaan kata depan ini pun tentu ada rumus yang perlu kamu ketahui. Rumusnya adalah prepositional phrase = preposition + object of preposotion.

Contoh: There is a glass of milk on the table. Dari kalimat ini kita bisa melihat bahwa adanya prepositional phrase yaitu on the table.

On” dalam kalimat tersebut berperan sebagai preposition of place dan noun phrasethe table” berperan sebagai object of preposition.

Baca juga: Compound Sentence: Definisi, Contoh, dan Cara Penggunaan

Contoh Preposition of Place

Apa saja sih preposition of place yang bisa kamu gunakan dalam kalimat bahasa Inggris?

  • Aboard (Di atas. Dipakai jika sedang berada di dalam pesawat)
  • Above/over (Di atas. Dipakai untuk objek yang letaknya lebih tinggi dari objek pembanding)
  • Against (Menempel pada-)
  • Along (Di sepanjang-)
  • Alongside (Di samping)
  • Amid(st) (Di tengah-tengah atau dikelilingi oleh-)
  • Among (Di tengah atau di antara atau dikelilingi)
  • Around (Pada semua sisi sesuatu atau seseorang)
  • At (Untuk menyatakan tempat atau posisi seseorang atau sesuatu)
  • Away from (Jauh dari-)
  • Behind (Di belakang atau di balik)
  • Beside (Di samping)
  • Below (Di bawah)
  • Beneath (Di bawah, lebih rendah daripada-)
  • Between (Di antara dua atau lebih tempat, objek, atau orang)
  • By (Di dekat; di samping)
  • In (Di dalam)
  • Inside (Di dalam. Lebih digunakan untuk menerangkan objek. Misal: Inside the box)
  • In front of (Di depan)
  • In the middle of (Di tengah. Digunakan untuk menerangkan tempat)
  • Near (Dekat dengan-)
  • Next to (Di sebelah)
  • On (Menyentuh permukaan sesuatu: on the floor, on the table, on his arm)
  • Outside (Di luar)
  • Over (Di atas. Digunakan untuk konteks objek yang menutupi benda lain)
  • Round (Mengelilingi)
  • Under (Di bawah sesuatu)
  • Underneath (Letak benda yang berada pada posisi di bawah benda lain, khususnya menjadi tersembunyi atau tertutupi: underneath the car)

Baca juga: Causative: Pengertian, Contoh Kalimat, Rumus, dan Fungsinya

Contoh Kalimat

Dilansir dari Woodward English, ada beberapa contoh kalimat dengan penggunaan preposition of place yang bisa kamu pelajari. Di antaranya adalah:

  • A band plays their music in front of an audience.
  • The teacher stands in front of the students.
  • The man standing in the line in front of me smells bad.
  • When the teacher writes on the whiteboard, the students are behind him.
  • Who is that person behind the mask?
  • There are mountains between Chile and Argentina.
  • The number 5 is between number 4 and 6
  • I live across from a supermarket
  • At a wedding, the bride stands next to the groom.
  • Guards stand next to the entrance of the bank.
  • The receptionist is near the front door.
  • This building is near a subway station.
  • We couldn’t park the car close to the store.
  • The clock on the wall is slow.
  • He put the food on the table.
  • I can see a spider on the ceiling.
  • Planes normally fly above the clouds.
  • There is a ceiling above you.
  • There is a halo over my head.
  • There water all over the floor.
  • I accidentally spilled red wine all over the new carpet.
  • Your legs are under the table.
  • Monsters live under your bed.
  • A river flows under a bridge.
  • I sat down amidst a black cluster of shrubs, and rested, chin on hand.

Baca juga: Procedure Text: Pengertian, Contoh, dan Cara Penggunaannya

Itu dia beberapa contoh dan penjelasan singkat mengenai penggunan preposition of place. Salah satu kesalahan dan kesulitan penggunaan kata depan ini memang suka tertukar antara in, on, dan at.

Mari diingat-ingat kembali dan jika kamu memiliki kesulitan belajar Bahasa Inggris, mungkin sudah saatnya kamu begabung bersama WSE GO (Wall Street English Goes Online).

Dibimbing oleh para native trainers yang berpengalaman, kamu akan lebih leluasa untuk berkonsultasi apa yang kamu inginkan dan kamu butuhkan.

Kamu bisa memulai juga dengan mengetahui level Bahasa Inggris kamu. Yuk, isi kuis di bawah ini agar tahu tingkat kemampuan Bahasa Inggris kamu!

More News

Nov 19, 2024
Blog, Skill

Strategi Efektif Meningkatkan Kemampuan Berbicara dalam Bahasa Inggris untuk Karir yang Lebih Baik

Nov 19, 2024
Blog, English Tips

Trik Cerdas Menghafal Kosakata Bahasa Inggris dengan Cepat dan Mudah

Aug 7, 2023
Lifestyle

7 Tips Meningkatkan Profesionalisme Kerja

Aug 4, 2023
Lifestyle

Tips Public Speaking dalam Bahasa Inggris dengan Percaya Diri

Jul 31, 2023
Lifestyle

7 Alasan Mengapa Kamu Perlu Ikut Workshop Public Speaking

Jul 27, 2023
Lifestyle

Merayakan Pengembangan Diri Melalui Bahasa Inggris di National Conference Kami

HUBUNGI KAMI MELALUI WHATSAPP